Apa Pengertian Dari Operasi Rahang?

By | March 28, 2023
Spread the love

Apa itu Operasi Rahang? Mungkin masih banyak yang tidak tahu apa sebenarnya operasi bagian rahang itu, operasi rahang sendiri adalah tindakan yang diambil untuk memperbaiki struktur wajah dan juga rahang yang kurang bagus.

Operasi ini juga sering dilakukan guna mengatasi gangguan sendi atau juga memperbaiki bibir yang sumbing, karena banyak sekali fungsinya membuat banyak masyarakat yang melakukan operasi ini.

Memang jika sudah melakukan operasi ini wajah kadang berubah sekali, saat sebelum operasi wajah terlihat tidak bagus atau tidak cantik tetapi setelah di operasi menjadi terlihat lebih menarik.

Jenis-Jenis Operasi Rahang

Operasi ini masih sangat jarang dilakukan di Indonesia, tetapi di luar negeri sudah menjadi hal yang wajar dilakukan apalagi di negara Korea Selatan atau negara Thailand. Kebanyakan masyarakat yang melakukan operasi di negara tersebut bukan untuk kesehatan tetapi untuk mempercantik wajah.

Memang tidak ada salahnya melakukan operasi plastik di korea di area pusat operasi plastik korea agar membuat wajah lebih menarik, dari pada hanya melakukan perawatan yang lama terlihat hasilnya mending operasi sekalian saja yang sudah terlihat hasilnya bagus.

Jika mau melakukan operasi jenis ini harus tahu apa saja macamnya dan berikut adalah penjelasan mengenai macam operasi tersebut.

  • Operasi Maxillar Osteotomy

Operasi rahang yang pertama dilakukan pada rahang bagian atas, biasanya yang melakukan jenis operasi ini adalah pasien yang punya gigi lebih dari satu yang posisinya menumpuk.

Jadi posisi gigi ini saling tumpeng tindih dan mengakibatkan mulut jadi tidak bisa menutup, karena tidak bagus untuk kesehatan juga maka disarankan pasien yang mempunyai kondisi seperti itu cepat-cepat melakukan operasi maxillar ini.

  • Operasi Mandibular Osteotomy
Cek Juga  Cara Meningkatkan SEO Website Agar Semakin Berkembang

Operasi yang kedua adalah operasi yang dilakukan jika rahang bawah mengalami penyusutan, jika ini dibiarkan terus tanpa ditangani maka bisa mengganggu aktivitas sehari-hari pasien seperti berbicara.

Kebanyakan pasien yang memilih operasi jenis ini sudah sangat kesulitan untuk makan atau berbicara dan untuk membuat itu normal kembali jalan satu-satunya adalah lewat operasi mandibular ini.

  • Operasi Dagu

Operasi yang ketiga adalah operasi dagu, jika sudah merasa rahang tidak bekerja dengan normal atau malah sangat mengganggu kegiatan sehari-hari maka baiknya segera lakukan operasi dagu.

Sebab berhasil melakukan operasi akan terlihat jelas hasilnya, tadinya sebelum operasi dagu terlihat tidak simetris karena rahang bawah tidak dalam keadaan normal menjadi lebih simetris karena rahang sudah dirubah.

Cek Juga : Memahami Makna Kata Barakallah Fii Umrik

Bagaimana Proses Operasi Rahang Berlangsung?

Meskipun pasien bukan yang mengoperasi tetapi pasien juga harus tahu tata cara atau cara kerja dari operasi di rahang ini, hal ini perlu diketahui agar pasien nantinya puas dengan hasil akhirnya.

Untuk prosesnya sendiri berbeda dari setiap jenisnya, untuk rahang bagian atas, dokter akan memotong tulang yang berada di atas gigi dan juga di bawah mata. Setelah itu dokter memindahkan gigi dan rahang agar berada di posisi yang pas kemudian akan dikasih plat, jika waktu sudah berlalu maka plat tersebut akan menyatu sempurna dengan tulang milik pasien.

Jika operasi rahang bawah maka dokter akan langsung membuat sebuah sayatan pada rahang belakang sampai dengan tulang bagian rahang bawah. Hal ini dilakukan agar posisi rahang bawah dan rahang atas itu sama, jadi tidak ada yang menonjol dan tidak ada yang masuk.

Jika sudah berada di posisi yang tepat maka akan dikunci menggunakan baut yang agar posisi ini tidak berubah lagi sampai saatnya sembuh. Itulah pemahaman mengenai pengertian dari operasi rahang yang perlu Anda pahami di era sekarang.